Seabolga: Komunitas Pegiat Lingkungan bagi Generasi Muda

admin

- Redaksi

Jumat, 8 November 2024 - 14:15 WIB

5032 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Oleh: Mila Audia Putri

Seabolga, adalah komunitas yang berlatar belakang dari sebuah keresahan terhadap kondisi kota Sibolga. Komunitas yang sudah berdiri sejak tahun 2019 ini, terdiri dari sekumpulan generasi muda yang memiliki keinginan kuat untuk mengatasi permasalahan sampah di Sibolga.

Seabolga menjadi wadah bagi generasi muda untuk menyampaikan aspirasi mereka serta meningkatkan kreativitas. Fokus utama komunitas ini adalah pada isu lingkungan terutama plastik sekali pakai dan sampah laut.

Seabolga juga merangkul masyarakat pesisir untuk lebih peduli terhadap lingkungan dengan melakukan Aksi Peduli Lingkungan (APL) di daerah wisata Sibolga. Aksi ini diselenggarakan untuk mengedukasi dan meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan.

Tidak hanya itu, Seabolga juga melakukan sosialisasi kepada siswa-siswi di bangku sekolah Sumatra Utara dengan program Seabolga Goes to School (SGTS). SGTS adalah program yang muncul dari kesadaran akan pentingnya meningkatkan literasi seputar lingkungan hidup terutama pengelolaan dan manajemen sampah seperti pemilahan, pengolahan, serta kebiasaan baik mengenai sampah di kalangan generasi muda.

Sejauh ini, Seabolga telah bekerja sama dengan berbagai komunitas lain, seperti Indonesia Indah Foundation dalam peringatan Hari Bersih Indonesia, Leads Indonesia dalam kegiatan donasi buku, serta program penanaman pohon bersama Garnier Green Beauty.

Seabolga juga pernah menjadi salah satu inisiator Pawai Bebas Plastik yang diikuti oleh beberapa organisasi seperti Greenpeace, Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (WALHI), Indo Relawan, Pulau Plastik dan beberapa organisasi lainnya.

Sumber: Dokumentasi pribadi Mulkan Nasution

Hingga saat ini, Seabolga memiliki tujuh anggota tim inti dan 30-40 anggota relawan, serta sedang berproses dalam melakukan perluasan, yang direncanakan akan diaktualisasikan tidak hanya di Sibolga tetapi juga di pesisir pantai Belawan.

Pendiri komunitas Seabolga, Yuli Efriani, menyampaikan harapannya agar masyarakat semakin sadar dan peduli terhadap kebersihan lingkungan. Ia menekankan pentingnya untuk tidak membuang sampah sembarangan, baik di tempat umum maupun di laut, yang bisa merusak ekosistem dan keindahan alam.

“Mari kita bersama-sama menjaga dan melestarikan lingkungan sekitar kita agar tetap bersih, nyaman, dan aman bagi generasi mendatang dan kami berharap dapat lebih banyak bertemu anak-anak muda yang ingin menjaga dan melestarikan lingkungan, serta semoga dengan ini Seabolga dapat menjadi wadah edukasi lingkungan bagi semua,” tuturnya.

Menanggapi hal ini, Zahra, salah satu warga Sibolga, mengatakan bahwa kegiatan yang dilakukan oleh komunitas Seabolga sangat positif, karena banyak orang menjadi lebih sadar, memahami, dan terdorong untuk menjaga lingkungan mereka. “Karena jika kita tidak peduli terhadap lingkungan, dampaknya akan kembali kepada kita sendiri,” ujarnya.

 

Berita Terkait

Kamis, 27 Maret 2025 - 17:26 WIB

Kakanwil Ditjenpas Sumut Yudi Suseno Ikuti Pengarahan terkait SOP Pelayanan Kunjungan Lebaran secara Virtual

Kamis, 27 Maret 2025 - 16:59 WIB

Lapas Perempuan Medan Ikuti Pengarahan Jelang Idul Fitri oleh Kakanwil Ditjenpas Sumut Yudi Suseno

Kamis, 27 Maret 2025 - 16:32 WIB

Lapas Binjai Siapkan Layanan Kunjungan Idulfitri, Pastikan Keamanan dan Kenyamanan

Rabu, 26 Maret 2025 - 13:49 WIB

Dirwatkeshab Tinjau Rutan Balige, Apresiasi Layanan dan Pembinaan WBP

Senin, 24 Maret 2025 - 16:11 WIB

HOAKS Daur Ulang! Isu Lama soal Narkoba di Lapas I Medan Digoreng untuk Kepentingan Tertentu

Jumat, 21 Maret 2025 - 22:18 WIB

Kanwil Ditjenpas Jawa Barat Gelar Bazar Tebus Murah Sembako untuk Keluarga Warga Binaan di LPP Bandung.

Selasa, 18 Maret 2025 - 23:32 WIB

Pembangunan CitraLand Menciptakan Lapangan Kerja Yang Besar Bagi Masyarakat Sumatera Utara

Sabtu, 15 Februari 2025 - 11:09 WIB

Ketua PWI Sumut: Semoga Roni dan Khairi Menjadi Keluarga Sakinah

Berita Terbaru