Pemilihan Wakil Ketua MKNW dan MPWN di Kanwil Kemenkumham Kalteng Berlangsung Sukses

Redaksi

- Redaksi

Senin, 14 Oktober 2024 - 11:36 WIB

5029 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PAlANGKA RAYA

Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kanwil Kemenkumham) Kalimantan Tengah terus berkomitmen untuk meningkatkan efektivitas pembinaan dan pengawasan terhadap notaris di wilayahnya.

Sebagai bagian dari tanggung jawabnya, Kanwil Kemenkumham Kalteng melaksanakan rapat pemilihan Wakil Ketua Majelis Kehormatan Notaris Wilayah (MKNW) dan Wakil Ketua Majelis Pengawas Wilayah Notaris (MPWN) yang bertempat di Aula Kahayan, Palangka Raya.

Saat ini, terdapat 151 notaris aktif di Provinsi Kalimantan Tengah yang memerlukan pengawasan ketat dalam menjalankan tugasnya. Untuk itu, diperlukan pemilihan Wakil Ketua MKNW dan MPWN yang selama ini kosong.

Pemilihan ini dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah, Maju Amintas Siburian, didampingi oleh Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Muhammad Mufid. Proses pemilihan dilakukan dengan sistem voting oleh seluruh anggota yang hadir.

Setelah proses voting selesai, hasilnya menetapkan Tugiyo sebagai Wakil Ketua MKNW, sementara Pioni Naviari sebagai Wakil Ketua I MPWN dan Albert sebagai Wakil Ketua II MPWN.

“Saya percaya, siapa pun yang terpilih nantinya merupakan sosok terbaik, yang memiliki dedikasi tinggi dan komitmen kuat untuk memajukan organisasi kita. Kepemimpinan yang kuat dan kolaboratif adalah kunci untuk mencapai visi dan misi yang telah kita tetapkan bersama,” ujar Maju Amintas Siburian dalam sambutannya.

Majelis Kehormatan Notaris (MKN) berperan penting dalam menjaga kehormatan, martabat, serta perilaku profesi notaris di Indonesia.

MKN bertugas memeriksa dan menilai dugaan pelanggaran etika atau hukum oleh notaris, memastikan para notaris menjalankan tugas secara profesional dan bertanggung jawab.

Sementara itu, Majelis Pengawas Wilayah Notaris (MPWN) bertugas mengawasi dan membina notaris agar tetap menjalankan profesinya sesuai dengan kode etik dan peraturan yang berlaku.

Keanggotaan MPWN terdiri dari tiga unsur, yakni Pemerintah, Notaris, dan Akademisi, yang bekerja bersama untuk menjaga kualitas pelayanan notaris.

Maju Amintas Siburian juga mengingatkan seluruh anggota MKNW dan MPWN agar selalu menjalankan tugas pengawasan dengan baik, berpedoman pada peraturan perundang-undangan, dan menjalin komunikasi intensif dengan Kantor Wilayah.

Dengan pemilihan ini, diharapkan organisasi MKNW dan MPWN Kalteng semakin kuat dan efektif dalam mengawasi serta membina para notaris di wilayahnya.(AVID/rel)

Berita Terkait

FKMB Bakal Kawal Perbaikan Tebing Sungai Yang Ambrol, Diduga Faktor Alam ‘Force Mayor’
Kakanwil BPN Kepri, Nurus Sholichin Dampingi Gubernur Hadiri Tabligh Akbar Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW
Refleksi ATR/BPN Karawang Tahun 2024, Sederet Prestasi Mulai dari Juara Nasional Hingga Tuntaskan PSN
Refleksi ATR/BPN Karawang Tahun 2024, Sederet Prestasi Mulai dari Juara Nasional Hingga Tuntaskan PSN
Personel Subdenpom I/5-3 Pangkalan Brandan Amankan Arus Kendaraan di Simpang Puraka dan Simpang Tangsi
Pemilik Tambang PT Cahaya Bumi Asseleng klaim gunakan solar industri
Didampingi ITK, Pemilik Lahan Area Pelabuhan Gili Mas Lembar Gelar Aksi Unjuk Rasa Tagih Pelindo
Dalam rangka Ujian Kenaikan Tingkat INKANAS Kab.Lamongan.Ketua umum Bapak Kapolres,ketua harian Kasat Lantas.Tadi yg membuka Kanit Gakkum Lantas IPDA Hadi.Karena Bapak Kapolres & Kasatlantas ada giat disurabaya.

Berita Terbaru