Merasa RT-RWnya Dipecat Sepihak, Ratusan Warga Kepung Kantor Lurah Tallo

Redaksi

- Redaksi

Rabu, 2 Oktober 2024 - 14:48 WIB

5017 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

INDONESIANEWS24, MAKASSAR – Kembali terjadi penolakan warga atas dugaan sikap kesewenang-wenangan seorang memberhentikan para RT RW di wilayahnya. Kali ini, ratusan warga dari Kelurahan Tallo melakukan aksi unjuk rasa, Rabu, (2/10/24). Aksi unjuk rasa tersebut dilakukan di tiga titik berbeda, yakni Kantor Lurah Tallo, Kantor Camat Tallo dan Kantor Wali Kota Makassar. Mereka mendesak agar Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar segera mencopot Lurah Tallo dari jabatannya.

Dalam orasinya, pengunjuk rasa mengatakan Lurah Tallo telah bertindak sewenang-wenang terhadap RW dan beberapa RT di wilayahnya dengan memberhentikan tanpa melalui alasan yang jelas dan proses pemecatan tidak sesuai regulasi.

“RT RW diberhentikan secara sepihak oleh lurah karena tidak sama pilihan politiknya, jadi kami minta dikembalikan ke jabatannya semula,” ujar Eti Rahayu Putri, Koordinator Aksi Lapangan dalam orasinya.

Selain itu, massa juga menuntut agar distribusi beras miskin (Raskin) kembali berjalan normal. Mereka merasa diintimidasi terhadap warga penerima manfaat PKH yang diduga terkait dengan kepentingan politik.

“Tolong pak lurah perlihatkan kami indikator alasan RT RW dipecat,” tegasnya.

Beberapa perwakilan pengunjuk rasa diterima pegawai Kantor Balaikota dan dijanjikan aspirasi mereka akan disampaikan kepada Pjs Wali Kota Makassar.

Usai aksi di depan di Kantor Walikota Makassar, massa aksi bergerak ke Kantor DPRD Kota Makassar dan diterima oleh sejumlah anggota dewan. Tampak diantaranya H. Ismail dari Partai Golkar dan Anggota DPRD perwakilan dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Massa meminta agar apa yang menjadi tuntutan Aspirasi mereka agar anggota DPRD Kota Makassar mengawalnya dengan baik.

Sementara itu, Ismail menyatakan bahwa aspirasi warga akan ditindaklanjuti dan menjadi perhatian serius untuk mengawalnya dengan baik.

(*)

Berita Terkait

Kapolres Pelabuhan Makassar Turun Lapangan, Pantau Pengamanan TPS Pilkada Serentak dan Sapa Warga
Kapolres Pelabuhan Makassar Tinjau Pengamanan Kotak Suara, Berikan Dukungan dan Vitamin untuk Personel
H-1 Pemungutan Suara Pilkada Serentak 2024: Polres Pelabuhan Makassar Gencarkan Patroli Dialogis Demi Kondusivitas
Jelang Pemungutan Suara, Polres Pelabuhan Makassar Gelar Rakor Guna Maksimalkan Keamanan Pilkada Serentak
Menjaga Harmoni jelang Pesta Demokrasi, Bhabinkamtibmas Pulau Barrang Caddi Galakkan Imbauan Kamtibmas
Sukseskan Pilkada Serentak, Kapolres Pelabuhan Makassar Ajak Warga dengan Cara Unik
Kapolres Pelabuhan Hadiri Puncak Perayaan HUT Makassar ke-417 dengan Konsep Sederhana nan Meriah
Pilkada Serentak, Bhabinkamtibmas Gusung Giatkan Patroli Dialogis, Rangkul Warga Jaga Situasi Aman

Berita Terkait

Selasa, 29 Oktober 2024 - 10:50 WIB

Aktivis 10 Pemuda Minta Tangkap Joki Berdalih Sertifikasi PPG

Selasa, 22 Oktober 2024 - 03:16 WIB

Samurai: Program Paslon Nomor Urut 2 “RASA” Dinilai Positif Menuju Perubahan Aceh Tenggara, Ketua DPRK Jangan Bicara Ngaur

Minggu, 6 Oktober 2024 - 14:56 WIB

Masyarakat Wajib Tahu, Raidin Pinim-Syahrizal Punya Program Santunan Kematian Sebesar Rp 3 Juta Rupiah Per Jiwa

Rabu, 25 September 2024 - 07:21 WIB

Salam Kemenagan, Masyarakat Aceh Tenggara Wajib Tahu Visi Dan Misi Raidin Pinim-Syahrizal (RASA) Nomor Urut 2

Selasa, 24 September 2024 - 16:45 WIB

Polisi Didesak Tangkap Oknum Kepala Desa Kisam Kute Pasir Pelaku Pengancaman & Intimidasi Wartawan

Senin, 23 September 2024 - 17:25 WIB

Wartawan Dianiaya di Depan Polda Sumut, LBH Minta Polisi Bertindak Cepat dan Serius, Ini Tanggapan PWI, KKJ dan LPSK

Senin, 23 September 2024 - 16:44 WIB

Soal Ancam Wartawan, Kades Kisam Kute Pasir Resmi Dilaporkan ke Polres Agara 

Senin, 23 September 2024 - 16:25 WIB

KIP Agara Tetapkan Paslon RASA Nomor urut 2 Pilkada 2024

Berita Terbaru